Membuat Keripik Carica

Menjadikan buah Carica Dieng sebagai teman ngemil ketika bersantai atau mengerjakan tugas adalah ide yang bagus.
Caranya adalah :
Pilihlah buah carica yang sudah matang, lalu kupas dan iris dengan bentuk yang diinginkan. Setelah itu, cuci irisan carica di air panas kurang lebih selama 3 menit. Biasanya dibutuhkan 2 liter air panas untuk setiap 1 kg buah carica. Kemudian, tiriskan dan goreng dengan minyak kelapa dalam suhu sedang. Untuk perasa (manis, asin, pedas) dapat ditaburkan setelah buah telah selesai digoreng.
selamat mencoba ! 🙂